Asahan | 88New.id: Pengurus dan Kader Partai, Jum'at (09/01/2026) merayakan peringatan Hari Lahir (HARLAH) Ke 53, di Kantor DPC PPP Asahan, Jl. Akasia Sibogat No. 4 Kisaran. Acara yang berlangsung secara sederhana tersebut, dihadiri Ketua DPW PPP Sumatera Utara, Drs.Jafaruddin Harahap, M.Pd.
Ketua DPC PPP Asahan, Datuk Muda Zaid Afif, SH.,M.Hum dalam sambutannya dihadapan seluruh Pengurus dan Kader Partai berlambang Ka'bah, menekankan agar seluruh kader harus senantiasa bersemangat, berjuang untuk membesarkan PPP, khususnya dalam memenangkan Partai Warisan Ulama tersebut, pada Pemilu 2029.
Dikatakannya, Peringatan Harlah ke 53 adalah sebagai refleksi atau sebagai perhitungan bagi pengurus. DPC PPP Asahan dalam menghadapi Pemilu 2024 dirangkai dengan Harlah saat itu, telah melakukan show of force dan pelantikan komponen partai, DPC dan seluruh PAC. Pada Harlah ke 53 saat ini hanya bisa dilaksanakan secara sederhana, namun bukan mengurangi semangat untuk berjuang untuk ke masa depannya", ucap Zaid Afif.
Turut hadir pada peringatan HARLAH Ke 53 PPP di DPC PPP Asahan, diantaranya Unsur pengurus Majlis DPW PPP Sumut, Ustadz Muchlis Nasution dan Drs.H.Darwis Sirait, sejumlah unsur pimpinan harian dan Majlis DPC PPP Asahan, Wanita Persatuan Pembangunan serta Pengurus PAC PPP SE Kab. Asahan dan tamu undangan lainnya.
(Nurlen)
