Usung Jargon Ketabo, Kejari Paluta Pimpin Apel Integritas -->

Sponsor

Usung Jargon Ketabo, Kejari Paluta Pimpin Apel Integritas

Redaksi88News
Rabu


Kejaksaan Negeri (Kejari) Padang Lawas Utara (Paluta) menggelar Apel Integritas Pembangunan Zona Integritas Tahun 2024

Paluta | 88News.id: Kejaksaan Negeri (Kejari) Padang Lawas Utara (Paluta) menggelar Apel Integritas Pembangunan Zona Integritas tahun 2024 Kejaksaan Negeri Padang Lawas Utara Menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) di halaman kantor Kejaksaan setempat, Senin (29/1/2024). 


Apel tersebut dipimpin langsung Kepala Kejaksaan Negeri Paluta Dr Hartam Ediyanto diikuti oleh seluruh Kepala Seksi/Kasubag, Kasubsi, Jaksa Fungsional, Staff Tata Usaha serta PPNPN.


Apel ini merupakan Deklarasi Pembangunan Zona Integritas menuju WBK dan WBBM yang diikuti secara serentak oleh seluruh Kejaksaan Negeri dan Cabang Kejaksaan Negeri se- Sumatera Utara, sesuai dengan surat Kepala Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara nomor B-119/L.2/Cr.5/01/2024 tanggal 24 Januari 2024 perihal pelaksanaan Apel Integritas Satuan Kerja di Wilayah Hukum Sumatera Utara.


Kepala Kejaksaan Negeri Paluta Dr Hartam Ediyanto mengatakan pihaknya dalam membangun satuan kerja dalam Pembangunan Zona Integritas tahun 2024 dilingkungan Kejaksaan Negeri Padang Lawas Utara menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) mengacu pada Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor 3 Tahun 2023 tentang Perubahan Atas Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 25 Tahun 2020 tentang Road Map Reformasi Birokrasi 2020-2024.


" Dengan motto ‘KETABO’ (Kerja Terampil Amanat Bersinergi Objektif), Kejaksaan Negeri Padang Lawas Utara akan memaksimalkan kinerja demi melayani masyarakat dalam pelayanan di bidang Hukum wilayah Padang Lawas Utara," ucap Kajari diamini Kasi Intel Erwin Rangkuti.


“Dengan membangun kekompakan dari semua pegawai dan melakukan konsolidasi, optimalisasi serta evaluasi agar tercipta kesamaan gerak langkah dalam pembagunan Zona Integritas di Kejaksaan Negeri Paluta menuju Wilayah Bebas Korupsi,” pungkasnya.


Seusai pelaksanaan Apel, dilanjutkan dengan penandatanganan Pakta Integritas dan Komitmen Bersama oleh masing-masing peserta Apel.


Penulis : Umar

Editor : Mah

Baca Juga

Berita Terbaru